Aplikasi rekam medis rumah sakit – Teknologi yang sudah semakin berkembang saat ini menjadi salah satu peralatan yang tidak lepas dari dunia kesehatan. Rumah sakit sendiri menggunakan teknologi bukan hanya untuk memperkuat hubungan antar rumah sakit, antar tenaga kesehatan melainkan juga hubungan tenaga kesehatan dan juga pasien. Salah satu aplikasi pemanfaatan teknologi yang ada di rumah sakit yaitu penggunaan rekam medis elektronik. Rekam medis elektronik sendiri menjadi kumpulan informasi kesehatan individu pasien dalam bentuk elektronik. Sebelumnya pencatatan yang berhubungan dengan rekam medis pasien adalah dalam bentuk kertas. Hal ini memiliki beberapa keterbatasan, salah satunya dalam mengakses rekam medis itu sendiri. Yang mana sudah dipastikan akan memakan banyak waktu. Pemanfaatan rekam medis elektronik yang efektif dapat meningkatkan kemampuan membagikan rekam medis antar rumah sakit serta antar tenaga kesehatan yang ada. Untuk mendapatkan layanan secara maksimal saat ini juga semakin mudah dengan banyaknya aplikasi sistem informasi rekam medis. Anda harus tahu bahwa aplikasi rekam medis rumah sakit ini bisa membuat anda mendapatkan berbagai layanan klinik mengenai rekam medis tersebut. Untuk anda yang sedang membutuhkan aplikasi sistem informasi rekam medis, akan lebih baik jika memperhatikan beberapa ulasan kami dibawah ini. Ada banyak informasi penting untuk anda mengenai aplikasi rekam medis untuk rumah sakit.
Pentingnya Teknologi Rumah Sakit Untuk Meningkatkan Pelayanan Pasein Menggunakan Aplikasi Rekam Medis Rumah Sakit
Dalam lingkup kesehatan, keselamatan pasien memang harus menjadi target nomor satu. Untuk itu, kualitas pelayanan pada pasien selalu menjadi prioritas utama dari berbagai fasilitas kesehatan. Seperti halnya dengan rumah sakit, klinik kesehatan maupun puskesmas. Dalam wilayah lingkup kesehatan ini, teknologi informasi kerap menjadi sorotan dan saat ini mengingat pentingnya peranan teknologi di segala segi kehidupan. Maka teknologi rumah sakit untuk meningkatkan pelayanan pasien semakin digalakkan. Salah satunya adalah aplikasi sistem informasi rekam medis yang semakin banyak digunakan oleh layanan kesehatan seperti rumah sakit. Karena banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan jika menggunakan aplikasi rekam medis tersebut. Anda pastinya sudah tahu bukan bahwa sebelum adanya aplikasi rekam medis rumah sakit, untuk mencari satu rekam medis saja membutuhkan waktu lama. Hal tersebut membuat pasien lebih lama menunggu, bahkan belum tentu rekam medis tersebut dapat ditemukan. Karena ada banyak sekali rekam medis yang ada di dalam ruangan tersebut dan dijadikan satu. Untuk mempermudah mencari rekam medis tersebut dibutuhkan aplikasi sistem informasi rekam medis. Kita tidak perlu bingung-bingung mencari rekam medis diantara tumpukan rekam medis lainnya. Karena aplikasi rekam medis rumah sakit tersebut yang akan mencari rekam medis pasien tersebut. Inilah mengapa teknologi rumah sakit sangat penting dan perlu digalakkan lagi, mengapa demikian/
-
Hemat tempat
Teknologi rumah sakit untuk meningkatkan pelayanan pasien begitu penting dan sangat diperlukan. Salah satunya adalah teknologi informasi. Penggunaan teknologi informasi yang ada di rumah sakit memang bisa menghemat tempat maupun ruang lingkup pekerjaan para petugas medis yang ada di rumah sakit tersebut. Petugas tidak perlu lagi mencatat di kertas atau buku dan menyimpannya dalam bentuk dokumen offline. Dengan adanya sistem komputerisasi, maka data para pasien tersebut bisa tersimpan dengan aman di dalam aplikasi sistem informasi rekam medis. Anda tidak perlu lagi takut rekam medis di rumah sakit anda rusak maupun hilang. Semuanya sudah tersimpan dengan baik di dalam aplikasi tersebut.
-
Mudah mengakses, mengecek serta olah data
Sistem komputerisasi yang ada di rumah sakit membuat pelayanan pada pasien menjadi lebih cepat. Petugas tidak perlu lagi repot-repot dalam mencari data-data pasien satu persatu dari buku maupun dokumen tertulis lainnya. Akan tetapi cukup membuka data pasien yang ada di komputer melalui aplikasi tersebut. Data yang dimaksud akan mudah dicari dengan cara mengetikkan keyword pada kolom pencarian. Maka data akan muncul secara otomatis tanpa dicari secara manual. Data-data dari pasien tersebut juga lebih mudah untuk ditelusuri atau dicek secara lebih terperinci. Sehingga meminimalisir human error, petugas juga bisa lebih mudah ketika perlu melakukan perubahan data pada pasien.
-
Komunikasi antar petugas medis lebih cepat
Salah satu manfaat dari teknologi rumah sakit untuk meningkatkan pelayanan pasien adalah mempermudah komunikasi para petugas medis. Petugas medis tidak perlu lagi repot memberikan dokumen milik pasien ke petugas lainnya ketika dokumen sedang dibutuhkan. Akan tetapi para petugas cukup akses data di komputer pada aplikasi rekam medis rumah sakit. Karena seluruh sistem informasi di rumah sakit bisa dilihat dan juga diakses oleh seluruh petugas medis kapan saja.
-
Rekam kesehatan elektronik
Rekam kesehatan elektronik ini menjadi dokumen yang sangat penting. Dokumen tersebut berisi tentang profil kesehatan pribadi milik pasien yang menggambarkan riwayat medis pasien serta catatan perkembangan kesehatan seumur hidup pasien. Termasuk juga di dalamnya adalah demografi pasien, permasalahan fisik dan psikis, imunisasi, data laboratorium, obat-obatan serta masih banyak lagi lainnya yang pasti dibutuhkan.
-
Komputerisasi masukan order dokter
Aplikasi sistem informasi rekam medis memang mampu membantu menjadwal dokter yang akan melakukan praktek di rumah sakit tersebut. Dengan begitu pasien bisa lebih mudah dalam melakukan konsultasi dengan dokter sesuai dengan jadwal yang ada.
Buat Pelayanan Rumah Sakit Lebih Memuaskan Dengan Menggunakan Aplikasi Rekam Medis Rumah Sakit
Pelayanan kesehatan memang menjadi salah satu layanan terpenting yang sangat dibutuhkan banyak orang dari berbagai kalangan dan usia. Karena seperti yang kita ketahui bahwa layanan kesehatan ini sangat beragam, ada yang berupa klinik, rumah sakit dan juga puskesmas. Semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan dari pasien yang akan periksa. Jika anda ingin membuat pelayanan kesehatan tersebut lebih memuaskan. Maka gunakan aplikasi rumah sakit yang sudah semakin banyak tersebar di Internet. Ada banyak rumah sakit yang sudah menggunakan aplikasi sistem informasi rekam medis. Karena seperti yang sudah kita ketahui bahwa rekam medis sangat dibutuhkan oleh pasien. Karena dengan rekam medis tersebut bisa tahu diagnose sebelumnya dan penanganan yang dilakukan selanjutnya. Jangan sampai layanan kesehatan tersebut menghilangkan rekam medis tersebut. Dengan adanya aplikasi rekam medis rumah sakit semua rekam medis pasien bisa tersimpan dengan baik. Semua jenis aplikasi sistem informasi rekam medis tersebut juga sudah semakin mudah untuk didapatkan hanya di softwareklinikkesehatan.com. Anda bisa datang langsung ke kantor untuk melakukan konsultasi dengan jasa kami. Ada banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan jika menggunakan aplikasi rekam medis rumah sakit dari softareklinikkesehatan.com. Untuk aplikasi sistem informasi rekam medis yang dibuat bisa disesuaikan dengan keinginan dan juga kebutuhan.